TRIBUNNEWS.COM - PENAMPILAN Sirena Rotinsulu di ajang Miss Celebrity 2011 benar-benar menyedot perhatian khalayak. Wakil Sulawesi Utara ini tampil nyaris sempurna. Bahkan sebelum masuk babak 10 besar, Sirena terpilih sebagai Miss Cleberity Best Photogenic.
Bahkan pujian mengalir dari salah seorang juri, John Fair Kaune, kepala Divisi Produksi SCTV. "Boleh saya memuji?" kata John kala meminta izin juri yang lain. Ketika mendapat anggukan, dia langsung memberi pujian kepada Sirena.
"Kamu cantik sekali malam ini," kata John kepada Sirena.
Mendapat pujian, Sirena melempar senyum. Dan ini membuat dia makin percaya diri. Tampil ciamik di sesi talent dengan menjadi pembawa acara infotainment, dia juga mampu mencuri perhatian juri di sesi acting. Kala itu dia menjadi Bawang Putih dalam kisah Bawang Merah Bawang Putih.
Ketika menjawab pertanyaan juri pun dia lancar. Saat itu dia mendapat pertanyaan tentang bagaimana bertahan menjadi seorang artis. Sirena menjawab ingin menjadi diri sendiri dan menerima masukan positif dari orang-orang dekatnya.
Dan jawaban itu membawa Sirena berhak masuk dua besar. Sang ayah yang mendampingi pun sangat senang. "Saya happy, terima kasih ya buat masyarakat Manado dan jajaran Tribun Manado, bravo," ujarnya.
Setelah melalui penjurian ketat, Sirena akhirnya ditetapkan sebagai Miss Celebrity 2011, mengalahkan pesaing ketatnya, Melda Mita Putri. Sirena pun menyambut piala kebanggaan gelaran SCTV yang didukung Tribun Manado itu dengan lemparan senyum. Dia terharu dinobatkan menjadi yang terbaik.
Malam Grand Final Miss Celebrity 2011, Jumat (28/10) malam itu digelar di Balai Sarbini Jakarta dan dimeriahkan SM*SH, Armada Band, Kotak, Indah Dwi Pertiwi, Cherrybelle, Ali Shakib, T2N Vicky Notonegoro, 7 Icons, Nindi dan Ben Joshua.
Acara dipandu Darius Sinatria, Yuanita Kristiani, Ruben Onsu, Indra Bekti, dan Ayu Dewi. Sementara yang menjadi juri adalah Anjasmara, Mathias Muchus, Alya Rohali, Choky Sitohang, Jerry Aurum, Cathy Sharon dan John Fair Kaune.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar